![]() |
Tugu Garuda Temajuk |
Temajuk News | Mulyadi, mantan Kepala Desa dua periode Temajuk bercerita beberapa tahun belakangan ini, pembangunan pesat dilakukan di Temajuk. Sarana dan infrastruktur publik mendapat perhatian dari pemerintah. Jika dulu banyak masyarakat Temajuk iri dengan pembangunan Telok Melano (desa tetangga Milik Sarawak Malaysia.)
“Sekarang bisa dikatakan mereka yang dengki, kabar-kabarnya warga tetangga kita juga ingin mendapat perhatian lebih dari pemerintahnya, seperti kita,” kata Mulyadi.
Kini menurut Mulyadi banyak warga Telok Melano yang datang ke Temajuk sekadar berbelanja kebutuhan pokok, terutama jika musim ombak besar (Musim Landas). Karena warga disana hanya mengandalkan kendaraan air untuk mencapai kota terdekatnya seperti Kuching, Lundu Bau dan Sematan Sarawak. Sebaliknya warga Temajuk terkadang juga membeli gas dan beras dari Telok Melano.
“Kalau warga kita belanja beras kesana, karena kemasannya lebih bagus ya. Tapi mayoritas barang lokal kita yang kita gunakan. Berbeda dengan dulu. Kalau untuk Mie , Mie Indonesia tetap yang juara,” kata Mulyadi.
Untuk menuju Telok Melano
, hanya perlu melintas kurang lebih 400 meter dari gerbang perbatasan Indonesia. Disini terdapat satu pos militer yang dijaga sejumlah personel TNI. Diseberang sana terdapat pos tentara Malaysia, kita hanya cukup mengisi daftar pengunjung.
Posting Komentar